Blog Berita & Cerita | Mutasi Kerja | Peluang Usaha

Mudahnya Membuat Email (Gmail) Google

gmail america worldwide

Selamat Pagi Sobat Cithika. Hari jumat ini agak longgar, karena kebetulan nanti aku masuk malam. Mumpung masih ada waku, aku buka buka email yang belum sempat aku balas semalam. Wah, lumayan juga yang berkirim pesan via email. Kebanyakan minta contoh surat untuk mutasi atau cara pindah PNS. Baik yang dalam satu provinsi ataupun lintas provinsi. Saya hanya berharap, dan ikut senang jika apa yang saya tuliskan berdasarkan pengalaman pribadi saya dalam melakukan prosedur-proses mutasi lintas provinsi tersebut dapat memberi sedikit gambaran bagi yang mau melakukannya. 

Sebetulnya tidak masalah kalau harus membalas email email tersebut, cuma yang jadi problem, kadang mereka tidak menyertakan kemana harus mengirim balasan. Kan kasihan juga, sudah menunggu reply email, tapi tidak kunjung datang karena tanpa alamat email tadi. 

Kalau di Handphone berbasis Android, email sudah terkoneksi, karena menjadi syarat wajib jika ingin menggunakan layanan Playstore Google. Untuk kesempatan kali ini saya ingin sekedar share cara membuat email (Gmail) Google. Caranya cukup mudah dan bisa langsung kalian praktekkan lewat PC atau Laptop kalian.

Langkah-langkah Membuat Email (Gmail) Google

1. Buka https://mail.google.com
2.Jika sudah terbuka, kalian  klik Buat akun.Akan terbuka halaman seperti di bawah ini


3. Isikan data kamu di frm yang sudah disediakan,  isi sesuai dengan data yang anda inginkan.

  1. Nama : Isilah dengan nama depan serta nama belakang anda.
  2. Pilih nama pengguna anda : Isikan alamat email yg anda inginkan dan tersedia
  3. Buat sandi : Isi dengan password unik yang anda inginkan.
  4. Konfirmasi sandi anda : Masukkan ulang password anda tadi.
  5. Tanggal lahir : Isi dengan tanggal lahir anda.
  6. Gender : Pilih jenis kelamin.
  7. Ponsel : Isikan dengan nomor telepon anda.
  8. Alamat email anda saat ini : Masukkan alamat email lain (masukkan jika ada). Bisa kamu kosongi.
  9. Lokasi : Isi dengan lokasi negara tempat anda tinggal.
  10. Centang dua persyaratan dari google tersebut.
  11. Klik tombol Langkah berikutnya.

4. Kemudian adalah tahap verifikasi melalui handphone. Kamu harus memasukkan nomer handphone kamu. Pilih jenis verifikasi yang kamu inginkan. Pilih saja via SMS. kode verifikasi akan dikirim ke handphone. Masukkan digit nomer yang kamu terima tadi. lalu klik Lanjutkan


5. Jika sudah klik lanjutkan verifikasi nomer handphone di atas, halaman berikutnya. Kamu dapat langsung tambahkan foto profil atau nanti di lain waktu pula. Klik aja tulisan Lanjutkan berikutnya


6. Akan ada tulisan selamat datang. seperti gambar. Silahkan klik tulisan Lanjutkan ke Gmail  untukmasuk ke akun gmail kita. Sampai tahap ini pembuatan akun email gmail kamu sudah jadi.


7. Selesai. Gambar dibawah adalah inbox akun gmail kamu yang pertama. Berisi 4 pesan dari Team Google. Silahkan lakukan aktifitas dengan email baru kamu. Cantumkan jika akan meminta contoh file Prosedur-proses mutasi antar kabupaten-provinsi.


Tag : Internet
0 Komentar untuk "Mudahnya Membuat Email (Gmail) Google"

Terimakasih telah berkunjung ke Cithka.
Bagi teman teman yang menginginkan file mutasi, mohon dukungan baliknya untuk FOLLOW blog ini.

Back To Top